Tips Memilih AC yang Tepat










Penyejuk udara / pendingin ruangan / AC memiliki berbagai macam tipe yang disesuaikan dengan fungsinya. Inilah beberapa tips memilih AC yang tepat untuk rumah Anda sehingga nyaman ditinggali dan pengeluaran listrik tidak terlalu boros.

1. Tentukan luas ruangan
Ukur luas ruangan yang akan dipasangi AC. Hal ini bertujuan untuk mengetahui berapa ukuran pk AC yang cocok untuk ruangan tersebut. Jika luas ruangan 10 meter = 0,63 pk, 14 meter = 0,88 pk, 18 meter = 1,13 pk, 24 meter = 1,50 pk, 36 meter= 2,25 pk dan 48 meter =3 pk.

2. Tentukan pk AC yang akan digunakan
Setelah mengetahui luas ruangan tersebut, maka pilihlah AC yang memiliki pk yang tepat untuk ruangan tersebut. Secara umum, AC yang dijual di pasaran memiliki ukuran pk yaitu ½, 1, 1 ½, 2, 2 ½, 3.

3. Tentukan tipe AC
Selain pk, AC juga memiliki tipe dan spesifikasi lainnya yaitu tipe standar, low watt, inverter, anti virus dan bakteri, dan lainnya. Pilihlah yang tepat sesuaikan dengan kebijakan Anda apakah ingin yang menghemat listrik atau yang ingin cepat mendinginkan ruangan ataupun untuk kesehatan.

4. Tentukan Brand
Setiap brand / merek AC memilliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Pilihlah yang sesuai dengan kebijakan Anda. Jangan lupa cek garansi dari tiap brand tersebut, apakah menawarkan garansi yang lebih menguntungkan Anda.

5. Tentukan toko AC yang terpercaya
Membeli di toko AC yang terpercaya akan memberikan Anda keuntungan karena produk yang dijual sudah pasti terjamin keaslian dan kualitasnya.


Perhatikan 6 Hal Ini Agar Penggunaan AC Optimal dalam Rumah


Indonesia hanya memiliki 2 musim saja, yaitu musim hujan dan musim panas (kemarau). Ketika musim hujan sudah berakhir dan memasuki musim panas (kemarau), maka saatnya menggunakan sistem pendingin untuk menjaga suhu dalam rumah nyaman untuk ditinggali. Oleh karena itu, perlunya memastikan sistem pendingin bekerja dengan baik saat musim panas berlangsung. Berikut ini adalah beberapa cara dalam mempersiapkan rumah dan mengoptimalkan Air Conditioner (AC) agar dapat beroperasi dengan baik saat musim panas.


Cara Optimalkan Penggunaan AC dalam Rumah


  • Periksa insulasi loteng – Untuk memastikan efisiensi penggunaan AC (sistem pendingin), periksa dan perbaiki insulasi pada loteng. Hal tersebut dilakukan agar bisa mendapatkan suhu yang nyaman dengan efisien.
  • Segel kebocoran udara – Cek lagi, apakah dalam ruangan yang ada AC terdapat kebocoran udara. Hal tersebut berguna agar penggunaan AC dapat lebih efisien dalam mendinginkan suhu ruangan tersebut. Bila memiliki jendela yang bisa buka tutup, maka cek saat jendela tersebut tertutup, apakah ada kebocoran atau tidak. Jika ada, lekas perbaiki.
  • Periksa filter udara Anda – Sebelum menyalakan AC pada musim panas (kemarau), periksa filter udara Anda. Filter udara kotor membatasi aliran udara dan membuat sistem pendingin (penggunaan AC) Anda beroperasi kurang efisien. Kebanyakan filter harus diperiksa setidaknya sebulan sekali dan diganti bila terlihat kotor.
  • Membersihkan daerah sekitar unit AC – Pada unit kondensasi outdoor, membersihkan daerah dari puing-puing seperti daun dan rumput mati. Ini juga merupakan ide yang baik untuk memangkas kembali setiap dedaunan di dekat unit untuk memastikan aliran udara yang memadai.
  • Memeriksa saluran pembuangan – sistem pendingin Anda akan perlu untuk mengalirkan kelebihan air saat beroperasi. Untuk memeriksa saluran pembuangan, periksa saat AC berjalan, sehingga akan melihat apakah air yang dibuang tersebut mengalir lancar atau tidak. Jika Anda tidak melihat air apapun, mungkin menjadi tanda saluran pembuangan air tersumbat.
  • Pemeriksaan AC oleh profesional – Pemeliharaan rutin pada AC Anda akan membuat sistem pendingin tersebut berjalan efisien. Jasa pemeliharaan AC profesional akan memeriksa bahwa AC Anda pada tingkat yang benar seperti komponen listrik dan mekanik beroperasi dengan benar.

Cara Merawat AC yang Baik dan Benar Agar Awet Dipakai

Penyejuk ruangan / AC sangat diperlukan ketika cuaca panas melanda, apalagi di Indonesia yang memiliki iklim tropis dimana suhu rata-rata mencapai 30 derajat celcius. Oleh karena itu, banyak yang menggunakan AC dalam ruangan.

Penggunaan AC yang tidak disertai dengan perawatan maka akan mudah cepat rusak dan hal ini tidaklah bagus untuk penghematan biaya baik dalam rumah tangga maupun dalam perusahaan. Jika masih dapat digunakan dengan baik, kenapa harus beli….

6 Cara untuk Merawat AC agar Awet

Ada beberapa cara untuk merawat AC agar awet dan tahan lama dalam pemakaian sehingga dapat menghemat pengeluaran dalam membeli AC baru. Seperti yang dikutip dari website daikin.co.id, ada beberapa tips merawat AC untuk meningkatkan kenyamanan dan efisiensi, diantaranya yaitu :

1. Aturlah suhu AC pada 23-25 ​​derajat celcius, ini akan membantu meningkatkan kenyamanan dan efisiensi AC.

2. Pemeliharaan rutin dengan membersihkan unit AC teratur sesuai jadwal. Misalkan jika AC digunakan setiap hari dan beroperasi selama 24 jam, maka disarankan untuk membersihkan AC sekali dalam sebulan dan jika AC tersebut hanya digunakan selama 8 jam/hari, maka disarankan untuk membersihkan AC setiap tiga bulan sekali.

3. Matikan AC jika ruangan tersebut tidak dipakai, hal tersebut sangat berguna untuk meminimalkan biaya listrik yang membengkak, padahal dalam ruangan tersebut tidak ada orang sehingga tidaklah memerlukan AC nyala.

4. Pastikan sumber listrik cukup untuk menjalankan unit AC dan stabil. Jika tidak stabil maka akan dapat menyebabkan kerusakan unit AC tersebut.

5. Pastikan semua ventilasi tertutup atau ditutup ketika menyalakan AC. Hal tersebut berguna untuk mencapai kenyamanan optimal pada suhu yang diinginkan dan juga dapat menghindari unit kompresor overload.

6. Untuk meningkatkan kualitas udara dalam ruangan, dapat menambahkan perangkat Air Purifier sebagai sebuah pilihan yang tepat.


No comments:

Post a Comment

wellcome to rumah engineer